1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Turki Gempur Gerilyawan PKK

24 Oktober 2007
https://p.dw.com/p/CJ4L

Ankara: Tentara Turki melancarkan serangan besar-besaran terhadap para gerilyawan Kurdi di dekat perbatasan Irak. Dalam serangan yang menewaskan 34 pemberontak Partai Buruh Kurdistan itu, Turki mengerahkan 300 prajurit angkatan darat dan sejumlah pesawat tempur. Sebuah sumber militer mengatakan, pesawat-pesawat tempur Turki sempat menerobos masuk wilayah Irak sejauh 20 kilometer. Sebelumnya, Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan memperingatkan, pemerintahnya tidak bisa terus menunggu pemerintah Irak melakukan tindakan terhadap para gerilyawan PKK yang berkubu di Irak Utara. Sementara itu, menindak lanjuti janjinya, Perdana Menteri Irak Nuri Al Maliki memerintahkan penutupan seluruh kantor perwakilan Parta Buruh Kurdistan di seluruh Irak.