Tria Dianti telah bekerja sebagai jurnalis di beberapa media sejak tahun 2010 dan memulai karirnya dari sebuah media lokal di Jakarta dan kantor berita ANTARA.
Kini, ia bekerja sebagai penulis lepas dan kontributor di beberapa media asing seperti DW Indonesia, Mainichi Shimbun, dan Benarnews. Ia bertugas sebagai reporter Istana pada masa kepresidenan Joko Widodo (sejak 2014 - sekarang).
Di DW ia telah meliput berbagai isu seperti cedera ginjal akut (AKI) pada anak, kampanye jab polio di Aceh, hingga ke gugatan warga polusi udara. Selain itu ia juga tertarik pada isu kontra-terorisme dan kebijakan hubungan internasional.