“Shape of Water” Film Terbaik di Piala Oscar 2018
5 Maret 2018Semua mata tertuju pada Jimmy Kimmel, pembawa acara di ajang Academy Awards alias Penghargaan Oscar yang ke-90. Apakah dia akan bersuara tentang soal sensitif: pelecehan dan kekerasan seksual di dunia film yang penuh gemerlap itu?
Jimmy Kimmel melakukannya dan menyebut nama produser Harvey Weinstein dan mengatakan, Weinstein selayaknya dikeluarkan dari Academy. Soal pelecehan, Kimmel menunjuk pada piala Oscar dan mengatakan, Oscar saat ni adalah lelaki yang paling populer dan paling dihormati di Hollywood.
"Dia meletakkan tangannya di sana, di mana kita bisa melihatnya", kata Kimmel lalu melanjutkan: .. dan dia tidak memiliki penis". Selain menyebut gerakan melawan kekerasan seksual #MeToo, dia juga menyebut gerakan #Time'sUp yang menuntut pembayaran upah setara antara pemain film lelaki dan perempuan. Masalah minoritas dan diskriminasi menjadi tema lain yang disorot.
Sebagai Film terbaik kali ini terpilih "Shape of Water" besutan sutradara Meksiko Guillermo del Toro, yang pertama kali memenangkan penghargaan Oscar. Frances McDormand memenangkan penghargaan sebagai aktris terbaik dalam film "Three Billboards outside Ebbing, Missouri", dan Gary Oldman terpilih sebagai aktor terbaik dalam film sejarah tentang Perdana Menteri Inggris Winston Churchill "The Darkest Hour."
Satu-satunya wakil Jerman yang menang Piala Oscar 2018 adalah Gerd Nefzer untuk kategori efek visual terbaik dalam film "Blade Runner 2046". Film fiksi sains itu juga memenangkan kategori sinematografi terbaikdengan juru kamera Roger Deakins.
Berikut daftar lengkap pemenang Piala Oscar 2018:
Film terbaik / Best picture:
The Shape Of Water
Aktris terbaik / Actress in a leading role:
Frances McDormand (Three Billboards Outside Ebbing, Missouri)
Aktor terbaik / Actor in a leading role
Gary Oldman (Darkest Hour)
Sutradara / Director
Guillermo Del Toro (The Shape Of Water)
Musik orisinal / Music (original song)
"Remember Me" by Kristen Anderson-Lopez and Robert Lopez (Coco)
Musik scoring / Music (original score)
Alexandre Desplat (The Shape Of Water)
Sinematografi / Cinematography
Roger Deakins(Blade Runner 2049)
Skenario orisinal / Writing (original screenplay)
Jordan Peele (Get Out)
Skenario adaptasi/ Writing (adapted screenplay)
James Ivory (Call Me By Your Name)
Film pendek live action / Short film (live action)
The Silent Child
Film dokumenter panjang / Documentary (feature)
Icarus
Film dokumenter pendek / Documentary (short subject)
Heaven Is A Traffic Jam On The 405
Penyuntingan film / Film editing
Lee Smith (Dunkirk)
Efek Visual / Visual effects
John Nelson, Gerd Nefzer, Paul Lambert and Richard R. Hoover(Blade Runner 2049)
Film animasi / Animated feature film
Coco
Film pendek animasi / Short film (animated)
Dear Basketball
Aktris pendukung terbaik / Actress in a supporting role
Allison Janney (I, Tonya)
Aktor pendukung terbaik / Actor in a supporting role
Sam Rockwell (Three Billboards Outside Ebbing, Missouri)
Film berbahasa asing / Foreign language film
A Fantastic Woman (Cile)
Desain produksi / Production design
Paul Denham Austerberry, Shane Vieau and Jeff Melvin (The Shape Of Water)
Tata suara / Sound mixing
Mark Weingarten, Gregg Landaker and Gary A. Rizzo (Dunkirk)
Penyuntingan suara / Sound editing
Richard King and Alex Gibson (Dunkirk)
Desain kostum / Costume design
Mark Bridges (Phantom Thread)
Tata rias dan tata rambut / Makeup and hairstyling
Kazuhiro Tsuji, David Malinowski and Lucy Sibbick (Darkest Hour).
hp/ap (rtr, afp, dpa)