1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya
KesehatanAmerika Serikat

Presiden AS Joe Biden Dinyatakan "Fit“ dan "Layak Bertugas“

17 Februari 2023

Setelah pemeriksaan fisik reguler, dokter menyatakan Preisden Joe Biden "sehat" dan "kuat". Biden adalah presiden tertua dalam sejarah AS, dan bersiap mencalonkan diri untuk kedua kalinya pada 2024.

https://p.dw.com/p/4Ne6h
Presiden AS Joe Biden
Presiden Joe Biden kembali ke Gedung Putih setelah pemeriksaan medis di rumah sakit militer, 16 Februari 2023Foto: Kevin Lamarque/REUTERS

Dokter hari Kamis (16/2) menyatakan Presiden Joe Biden, 80 tahun, dalam konsidi sehat dan "fit untuk bertugas". Setelah pemeriksaan medis, Biden juga dinyatakan bebas dari dampak jangka panjang COVID-19, setelah tahun lalu terinfeksi virus tersebut.

"Presiden tetap fit untuk bertugas, dan sepenuhnya melaksanakan semua tanggung jawabnya tanpa pengecualian atau akomodasi apa pun," kata dokter Gedung Putih Kevin O'Connor dalam ringkasan pemeriksaan kesehatan.

Ujian kesehatan tersebut dilakukan secara berkala dengan ketat. Pada usia 80 tahun, Joe Biden menjadi presiden tertua dalam sejarah AS, dan sudah menyatakan akan mencalonkan diri lagi untuk masa jabatan kedua pada tahun pilpres 2024.

Joe Biden mengatakan fisiknya berada dalam kondisi. "Semuanya benar-benar berjalan dengan baik... Terima kasih Tuhan atas bantuan kecil (ini)," katanya kepada NBC News.

Presiden AS Joe Biden
Joe Biden siap maju untuk masa jabatan kedua pada pilpres 2024Foto: Susan Walsh/AP/picture alliance

Tidak minum alkohol dan tidak merokok

Joe Biden diperiksa selama tiga jam di Pusat Medis Militer Walter Reed di Bethesda, Maryland, pinggiran Washington. Pemeriksaan itu adalah ujian ekstensif kedua sejak dia menjabat sebagai presiden pada Januari 2021.

Ringkasan kesehatan menyebutkan bahwa berat badan Joe Biden telah turun enam pon, dari 184 pon pada tahun 2021 menjadi 178 pon. Indeks massa tubuhnya berada di 24,1, dibandingkan dengan 25,0 pada tahun 2021, dan tekanan darahnya berada pada 126/78 dibandingkan dengan 120/70 pada tahun 2021.

"Joe Biden mengikuti gaya hidup sehat, tidak minum alkohol atau merokok, dan berolahraga secara rutin lima kali seminggu", kata hasil pemeriksaan itu.

Joe Biden beberapa kali menyatakan dia siap maju lagi dalam pemilihan presiden. Namun jajak pendapat menunjukkan, banyak pemilih khawatir tentang kemampuannya untuk menjabat empat tahun lagi jika dia menang pada 2024.

Banyak pemilih kurang yakin dengan masa jabatan kedua

Jika menang dalam pilpres 2024 dan menjalani masa jabatan kedua, Joe Biden akan berusia 86 tahun pada akhir masa jabatan keduanya, dan membuatnya 13 tahun lebih tua dari harapan hidup rata-rata pria Amerika Serikat, sesuai data dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit CDC tahun 2020.

Sekitar tiga perempat pemilih Amerika - termasuk setengah dari pendukung Partai Demokrat dan sebagian besar pendukung Partai Republik - mengatakan Joe Biden sudah terlalu tua untuk bekerja di pemerintahan, demikian hasil jajak pendapat lembaga penelitian Ipsos dan kantor berita Reuters yang dilakukan pada 6 hingga 13 Februari lalu.

Sebagian besar responden pendukung Demokrat menyatakan, presiden Biden tetap tajam secara mental, tetapi sekitar setengah dari mereka mengatakan dia tidak dapat menangani beban fisik kepresidenan.

Joe Biden sendiri dalam wawancara dengan PBS minggu lalu menerangkan, setiap orang Amerika yang peduli dengan usia presiden harus "melihat saya" secara langsung ketika melakukan tugas-tugas kepresidenan.

hp/as (ap, rtr, afp)