1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Penemuan Sungai Kuno di Mars

28 September 2012

Penelitian NASA lewat Rover Curiosity menunjukan bukti adanya air di Planet Mars. Air mengalir di sebuah sungai kuno yang kini mengering.

https://p.dw.com/p/16GpC
Kerikil sungai yang terpotret CuriosityFoto: dapd

Rover NASA, “Curiosity“ telah menemukan sebuah bukti keberadaan air di Planet Mars. Dalam penelitian kali ini, bahkan terdeteksi adanya jejak sebuah sungai kuno yang pernah mengalir. Tujuh pekan setelah pendaratannya di Planet Merah itu, robot para pakar membuat banyak gambar. Menurut para ilmuwan, “Curiosity” memotret sedimen dan kerikil dasar sungai kuno.

Curiosity Mars NASA
Curiosity Mars NASAFoto: NASA/JPL-Caltech

Kerikil bundar dan persegi, bentuknya ada yang sangat kecil seperti butiran pasir, namun ada juga yang sebesar bola golf, demikian penjelasan NASA. Kerikil menempel ke lapisan-lapisan bebatuan konglomerat, berbentuk seperti kipas tersapu ke bawah dari pinggir kawah gale, serta membentuk banyak saluran yang terletak di sisi lereng Sharp.

Dalam penelitian misi NASA sebelumnya, memang sudah ketahui pernah adanya air di planet tu, namun baru kali dengan disertai bukti foto.

Curiosity Mars NASA
Kamera Curiosity Mars NASAFoto: NASA/JPL-Caltech/MSSS

Lebih Banyak Batu Kuno

Ilmuwan dari Universitas California yang terlibat dalam misi penelitian “Curiosity”, William Dietrich mengemukakan, batu-batu yang difoto itu berusia milyaran tahun. Bentuk dan ukuran batu menunjukan gambaran kecepatan aliran air dan jarak tempuhnya, papar Dietrich. Kecepatan air diprediksi 0,91 meter per second. Sementara kedalaman sungai sekitar satu meter.

Curiosity Mars NASA
Curiosity Mars NASAFoto: NASA/JPL-Caltech/Malin Space Science Systems

"Curiosity" merupakan misi penelitian Mars termahal dan tercanggih. Saat ini Rover NASA menuju ke lokasi tujuan penelitian pertama, yang disebut Glenelg. Di sana, terdapat lubang-lubang bebatuan Mars, yang ingin diteliti secara geologis oleh para ilmuwan.

Robot Mahal Mencari Jejak Kehidupan

Robot misi “Curiosity” seharga 2,5 milyar dollar AS, mengemban tugas selama dua tahun, untuk mencari jejak adanya kehidupan di Planet Mars.

Curiosity Mars NASA
Peta Curiosity Mars NASAFoto: NASA/JPL-Caltech/Univ. of Arizona

Meskipun saat ini planet merah itu kering dan berdebu, para ilmuwan beasumsi bahwa di planet itu juga pernah mengalami hawa yang hangat dan iklim yang lembab.

Sejak pendaratan “Curiosity” di Mars pada bulan Agustus lalu, Rover NASA telah mengirimkan banyak gambar mengesankan ke bumi. Di antaranya adalah foto gerhana matahari separuh di Planet Merah itu.

dpa/dpad/AP