1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pemilu parlemen Lebanon dimulai

30 Mei 2005
https://p.dw.com/p/CNOE

Beirut

Di Lebanon, putaran pertama pemilihan parlemen telah dimulai. Pemilu yang akan berlangsung selama empat minggu, diawali di ibukota Beirut. Sekitar 3 juta warga Lebanon berhak memilih. Partai mendiang mantan PM Rafik Hariri, yang tewas terbunuh, menyatakan dirinya sebagai pemenang pemilu. Partai itu memenangkan semua 19 mandat parlemen, demikian dilaporkan televisi. Ini merupakan pemilu pertama di Lebanon sejak kehadiran hampir 30 tahun pasukan Suriah di negara itu. Pemilu diawasi oleh pengamat dari UE dan PBB.