1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Pemerintah Lebanon dan Oposisi Masih Belum Temukan Kandidat Presiden

25 November 2007
https://p.dw.com/p/CTDM

BEIRUT: Meskipun tidak ada kerusuhan, situasi di Lebanon menunjukkan ketegangan setelah gagalnya menemukan pengganti presiden Emilie Lahoud yang masa jabatannya telah berakhir. Toko-toko di Beirut buka, namun ratusan tentara melakukan patroli dengan panser di sekitar gedung parlemen dan di jalan-jalan strategis. Setelah perundingan awal, Perdana Menteri Fuad Siniora yang pro-barat mengatakan, bersama oposisi yang pro-Suriah dia berupaya untuk menemukan calon presiden yang disetujui kedua pihak. Pemilu parlemen yang merupakan putaran keenam akan dilaksanakan Jumat mendatang.