1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Nasib Lewandowski dan Schürrle Belum Jelas

12 Juni 2013

Transfer Andre Schürrle ke Chelsea kesannya sudah pasti. Dan setelah veto petinggi BVB, Lewandowski tadinya diperkirakan akan bertahan di Dortmund. Namun, sepertinya tidak ada hal pasti sebelum jendela transfer tutup.

https://p.dw.com/p/18oFf
Foto: Reuters

Pemburuan pemain Bundesliga di masa transfer semakin seru. Kini media-media di Spanyol dan Inggris mengatakan, Robert Lewandowski diincar oleh FC Barcelona dan Manchester United setelah petinggi klub Borussia Dortmund menyatakan mesin golnya tersebut tidak akan pindah ke FC Bayern München. Tapi mereka juga mengakui, tidak tertutup kemungkinan bagi Lewandowski untuk pindah ke klub lain.

Barca atau United?

Menurut situs online Punto Pelota, tim juara La Liga musim ini ingin merekrut Lewandowski. Masalahnya, Barcelona baru saja mengikat kontrak dengan superstar Brasil Neymar dengan nilai transfer 57 juta Euro. Berarti duet pemain depan impian Messi/Neymar bisa terwujud.

Direktvergleich BVB FCB
Lewandowski sebenarnya ingin bergabung dengan Bayern MünchenFoto: picture-alliance/dpa

Sementara menurut harian Inggris The Sun, Machester United bersedia menggandakan gaji yang ia terima di Borussia Dortmund. Pemain asal Polandia ini dibayar sekitar 2 juta pounds per tahun, hampir 40.000 pounds per minggu oleh BVB. United menawarkan 90.000 pounds per minggu atau hampir 4,7 juta pounds per tahun.

"BVB Sudah Berjanji"

Lewandowski sendiri sepertinya akan terjebak dalam konflik dengan klubnya Borussia Dortmund. Setelah veto resmi untuk tidak pindah ke FC Bayern München oleh direktur klub Hans-Joachim Watzke, Lewadowski mengatakan, "Ia berjanji bahwa saya boleh pergi. Sekarang ternyata lain lagi. Saya rasa ini bukan keputusan akhir para bos, dan situasinya akan segera berubah."

Direktur olahraga BVB Michael Zorc kemudian membantah perkataan Lewandowski. "Tidak ada perjanjian semacam itu. Kami tidak akan mengeluarkan pernyataan tersebut, kalau menang ada perjanjian dengan Robert." Zorc menegaskan, tidak akan ada perubahan dari kata veto yang telah diucapkan direktur BVB.

Berubah Pikiran

Sementara itu, pemain timnas Jerman Andre Schürrle pada awalnya diduga sudah hampir pasti pindah dari Bayer Leverkusen ke juara Liga Eropa FC Chelsea. Namun, kini sepertinya kesepakatan tersebut tidak akan terwujud.

Menurut harian Inggris The Sun, pelatih baru Chelsea Jose Mourinho dikatakan berpikir ulang dan ingin menarik kembali penawaran uang transfer 20 juta Euro bagi pemain berusia 22 tahun tersebut. Ini karena pemain Belgia Kevin de Bruyne yang selama ini dipinjamkan ke Werder Bremen akan ia lihat dulu perkembangannya sebelum memutuskan untuk membeli pemain baru.

André Schürrle FC Schalke 04
Apakah André Schürrle akan tetap ke Chelsea?Foto: dapd

Akhir pekan lalu, manajer Bayer Leverkusen Michael Reschke mengatakan, Chelsea akan mempertahankan de Bruyne. Leverkusen dan Borussia Dortmund dikatakan tertarik untuk merekrut de Bruyne sebagai pemain.

vlz/yf (dpa,sid)