Mari Berkunjung ke Museumsinsel di Berlin
Museumsinsel (Pulau Museum) di Berlin adalah kompleks museum-museum ternama di tengah ibukota Jerman. Ada lima museum di sini, yang keenam akan dibuka pertengahan 2019: James Simon Gallery, yang jadi pintu masuk utama.
Lobby utama yang monumental
Gedung terbaru James-Simon-Galerie didesain arsitek tersohor David Chipperfield sebagai pintu masuk utama ke semua museum di kompleks Museumsinsel. Dengan konstruksi luar berdasarkan elemen arsitektur klasik, bangunan ini membaur serasi dengan kompleks museumnya.
Pelayanan satu pintu
Semua pelayananan akan tersedia di lobby utama yang baru: penjualan tiket, penyimpanan barang/pakaian, kafe dan toko museum. Ada juga aula untuk acara khusus dan ruang pameran. Sebuah lorong bawah tanah, Archaeological Promenade, akan menuntun pengunjung ke ruang pameran. James Simon dulunya adalah seorang patron seni dan kolektor terpenting di kota Berlin.
Auditorium di James-Simon-Galerie
Auditorium James-Simon-Galerie punya kapasitas untuk sekitar 300 orang. Arsitek David Chipperfield menempatkannya di bawah tangga besar. Garis-garis tegas dan warna materi yang mendominasi, seperti seluruh bangunan museum baru ini. Langit-langitnya terbuat dari kayu walnut coklat gelap, dindingnya dari beton yang dibiarkan telanjang.
Bagian dari tata ruang Museumsinsel
James-Simon-Galerie dibangun sebagai bagian dari konsep tata ruang Museumsinsel. Dengan memusatkan pintu masuk dari satu lokasi dan terowongan Archaeological Promenade, gedung-gedung museum di tempat ini terintegrasi menjadi satu kesatuan.
Kawasan museum yang unik
Salah satu museumnya adalah Altes Museum (museum tua). Dibuka pertama kali untuk publik tahun 1830, ini adalah museum pertama di era Prusia. Kemudian diikuti oleh Neues Museum (museum baru), Alte Nationalgalerie, Bode-Museum dan yang terakhir dibuka tahun 1930: Museum Pergamon. Sejak 1999 seluruh kompleks Museumsinsel terdaftar sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.
Era Yunani-Roma di Berlin
Altes Museum menyimpan patung-patung, senjata, perhiasan emas dan perak dari Yunani, Etruscan dan Roma. Tidak hanya barang-barang peninggalan kuno, melainkan juga tiang-tiang besar dan konstruksi ruangannya mengingatkan pada jaman itu. Kubahnya dirancang sesuai dengan model Pantheon kuno di Roma.
Yang jadi bintang di Museumsinsel
Ke-5 gedung museum di sini mengalami kerusakan parah selama Perang Dunia II. Yang paling parah adalah Neues Museum, yang lama ditinggal sebagai puing-puing. Museum ini tidak bisa dikunjungi masyarakat umum sampai 2009. Di sini disimpan koleksi yang paling terkenal di kompleks ini: patung dada Permaisuri Besar Mesir Nefertiti.
Rumah besar untuk karya seni
Alte Nationalgalerie adalah replika dari sebuah kuil Yunani. Di depannya ada patung Raja Prusia Friedrich Wilhelm IV di atas kudanya. Museum ini menampilkan lukisan-lukisan dan patung dari era Klasik sampai era Realisme. Mahakarya ini meliputi karya-karya Caspar David Friedrich, Claude Monet, dan Auguste Renoir.
Museum Neo-Barock di tengah sungsi Spree
Museum Bode, yang terlihat seperti kastil di ujung Museumsinsel, adalah bagian yang paling sering difoto. Museum ini menyimpan artefak seni era Bizantium, patung dan lukisan dari abad 13 sampai 18 dan koleksi mata uang logam. Museum ini dibangun dan ditata mengikuti konsep pendirinya, Wilhelm von Bode.
Peninggalan Kuno di Museum Pergamon
Inilah museum yang terakhir di bangun dari kelima museum di sini. Setiap tahun dikunjungi sekitar satu juta pengunjung. Kebanyakan mereka ingin menyaksikan peninggalan kuno ini: Gerbang Ishtar biru, yang menjadi bagian dari jalan utama di Babylon (gambar). Peninggalan kuno lain yang jadi pusat perhatian adalah Altar Pergamus. Museum ini sedang menjalani renovasi, setidaknya sampai 2023.
Panorama 360 derajat kota Pergamon
Sementara masa renovasi, penunjung museum tetap bisa menyaksikan Altar Pergamon yang terkenal itu, berupa gambar panorama besar karya seniman Yadegar Asisi. Di sini ditampilkan kota Pergamon di zaman Romawi sekitar tahun 129 sebelum Masehi, lengkap dengan altarnya.
Jutaan pengunjung setiap tahun
Setiap tahunnya sekitar 2,3 juta pengunjung datang ke Museumsinsel. Masih banyak tujuan wisata lain di kota Berlin. Tapi jika anda berkunjung pertengahan tahun 2019, jangan lewatkan untuk berkunjung ke James-Simon-Galerie yang baru. (Teks: Von Wartenburg/hp/ )