Konflik Israel-Gaza Terus Meruncing
Eskalasi konflik antara Hamas di Jalur Gaza dan Israel terus berlangsung. Untuk pertama kalinya Israel juga ditembaki dari wilayah Libanon. PBB menyerukan gencatan senjata, tapi kedua pihak menyatakan tidak bersedia.
Warga Sipil Jadi Korban
Seorang polisi Palestina memberikan sokongan ketika penduduk mencari korban di bawah reruntuhan bangunan. Menurut polisi, banyak bangunan rusak akibat serangan udara Israel atas Rafah di bagian selatan Jalur Gaza (11/07). Israel meneruskan serangan hari ke empat atas daerah kekuasaan Hamas tersebut.
Rafah Jadi Sasaran
Sebuah bola api tampak di atas kota Rafah di bagian selatan Jalur Gaza, Jumat (11/07). Pesawat tempur Israel melanjutkan serangan udara ke Gaza, tetapi sejauh ini tidak berhasil menghentikan penembakan roket dari Gaza ke wilayahnya. Sementara itu PBB menawarkan untuk jadi penengah bagi gencatan senjata.
Kerusakan Berat
Seorang perempuan Palestina menunjukkan keputusasaan di depan kapal milik putranya, yang menurut polisi, rusak akibat kebakaran yang muncul setelah serangan udara Israel di Gaza City (11/07).
Roket dari Gaza
Seorang pria berlari mencari perlindungan di kota Israel Sderot, ketika roket ditembakkan dari Gaza ke wilayah Israel (10/07). Akibat menajamnya konflik di daerah itu, tentara Israel menggerakkan lebih banyak tentara ke perbatasan dengan Jalur Gaza.
Israel Juga Ditembaki
Sebuah mobil yang terkena tembakan roket dari Gaza diperiksa 10 Juli 2014. Konflik saat itu sudah memasuki hari ke tiga, dan Israel mengambil langkah selanjutnya dalam operasi 'Protective Edge'.
Penembakan Roket M75 oleh Hamas
Roket M75 ditembakkan dari daerah pantai Jalur Gaza (10/07) ke wilayah Israel, oleh kelompok militan dari milisi Ezz Al-Din Al Qassam. Mereka adalah sayap bersenjata gerakan Hamas.
Berduka Akibat Korban Tewas
Keluarga delapan korban tewas Palestina dari keluarga al Haj berduka dalam upacara pemakaman di Khan Younis, bagian selatan Jalur Gaza (10/07). Menurut pegawai jawatan kesehatan, mereka tewas dalam serangan udara Israel.
Pertahanan Wilayah Israel
Roket yang ditembakkan dari Gaza tampak meledak di atas kota Sderot, Israel (10/07). Israel melancarkan aksi pertahanan wilayahnya yang disebut Iron Dome (kubah besi).
PBB Serukan Gencatan Senjata
Dalam sidang istimewa Dewan Keamanan PBB, Kamis (10/07) Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki Moon meminta Israel dan Hamas untuk menghentikan saling tembak dan menyepakati gencatan senjata. Tapi kedua belah pihak menyatakan tidak bersedia.