Islandia: Potret Kedahsyatan Negeri Api dan Es
Es dan api berbaur? Tiada tempat lain di dunia yang kaya dengan unsur-unsur bertolak belakang: es dan api seperti di negeri ini. Islandia yang cadas, memesona pulau di Atlantik Utara.
Alamnya begitu spektakuler
Islandia adalah negara yang amat kontras, rumah bagi fenomena alam yang luar biasa. Gurun, gunung berapi, lembah, fjord, gletser dan bentangan alam lainnya berbagi ruang di sini. Seperempat negara terdiri dari gunung berapi, 12 persennya tertutupi oleh gletser. Hanya satu persen dari permukaan pulau ini tertutup pohon.
Gunung berapi aktif
Pada tahun 2010 Islandia menyedot perhatian ketika gunung berapi Eyjafjallajökull meletus: sebagian karena namanya membuat presenter berita dan wartawan berjuang keras untuk bisa mengucapkan dan juga karena awan abunya membuat lalu lintas udara di Eropa macet. Islandia adalah pulau vulkanik terbesar di dunia. Negara ini punya sekitar 130 gunung berapi, sekitar 30 di antaranya berpotensi aktif.
Raksasa putih
Banyak gunung berapi di Islandia yang tersembunyi di bawah es raksasa. Gletser terbesar, Vatnajökull, memiliki luas permukaan sebesar 1.200 lapangan sepak bola. Perjalanan ke tempat lapisan es ini sangat mengesankan, tapi sebaiknya hanya dilakukan dengan pemandu profesional, karena bisa terjadi munculnya retakan es yang baru dan ceruk es berkembang dengan cepat.
Air terjun
Air dari lelehan es mengalir ke pantai melalui berbagai saluran sungai dan jatuh dari ratusan air terjun, kadang-kadang dengan kekuatan yang luar biasa, seperti di Gullfoss,‘ Air Terjun Emas‘. Sejumlah besar volume air dari air terjun ini tampak jelas ketika Anda membandingkannya dengan para wisatawan yang tampak di dataran tinggi di sisi kiri gambar.
Geyser mendidih
Gelembung air naik ke permukaan dan meledakkan air mendidih: tingginya bisa mencapai 30 meter. Yang terkenal adalah Geyser Strokkur, yang meletus setiap beberapa menit dan wisatawan bisa menyaksikan kekuatan luar biasa ini. Letaknya di lembah Haukadalur, area panas bumi di barat daya Islandia.
Pemandian air panas
Tidak hanya di Haukadalur ada sumber air panas, namun di seluruh pulau dan kadang-kadang digunakan sebagai pemandian air panas alami. Pemandian air panas paling terkenal terletak di antara Bandara Keflavik dan ibukota Reykjavik: Blue Lagoon - spa panas bumi dengan warna biru alami yang kaya akan mineral. Pemandian ini terkenal untuk membantu meringankan beberapa penyakit kulit.
Kehidupan kota yang hidup
Jumlah penduduknya sekitar 320.000 orang. Lebih dari setengah penduduk, sekitar 200.000 orang, tinggal di ibukota Reykjavik dan sekitarnya. Kota ini sendiri menawarkan banyak hal, terutama butik, restoran, bar dan klub di sepanjang Laugavegur, yang merupakan nama jalan perbelanjaan utama.
Kuda yang kokoh
Cara terbaik untuk menjelajahi Islandia adalah dengan mengendarai jip, berjalan kaki atau menunggang kuda. Kuda Icelandic memainkan peran besar di pulau ini. Mereka tidak hanya jadi alat transportasi, tetapi juga sumber penghasilan, karena digemari. Pada musim panas, hewan ini merumput bebas di dataran tinggi. Tidak sampai musim gugur, mereka sudah digiring kembali ke lembah.
Mitos makhluk ajaib
Jika Anda melakukan perjalanan melalui pedesaan di Islandia, Anda segera memahami mengapa banyak penduduk percaya elf dan troll. Bahkan ada panduan dimana roh alam hidup dan peta tempat tinggal elf dan kurcaci. Jalanan harus dibangun di sekitarnya, agar tidak mengganggu mereka. Apakah batu dalam gambar ini juga troll? Ia memiliki nama: Hraunkarl.
Kilauan langit di malam hari
Di Islandia, malam hari tidak pernah benar-benar gelap padai musim panas, dan tidak pernah benar-benar bercahaya di musim dingin - tapi itu berarti Anda dapat melihat cahaya utara, atau Aurora Borealis, di kegelapan. Waktu terbaik menyaksikannya adalah antara awal Oktober dan akhir Maret, ketika menampilkan warna-warni cahaya ajaib di langit malam. Ed: Elisabeth Yorck von Wartenburg (ap/hp)