Inilah Besutan Teranyar Rio Haryanto di F1
Kendati sempat telat, tim Manor Racing sukses memperkenalkan MRT05 pada sesi latihan resmi di Barcelona. Jet darat teranyar bermesin Mercedes itu akan menjadi tunggangan Rio Haryanto di musim perdananya di Formula 1.
Awal Terlambat
Sejatinya jet darat bernomer rangka MRT05 ini akan diungkap ke publik dalam sebuah acara meriah pada Senin (22/02/16). Tapi Manor Racing gagal merampungkan besutan teranyarnya untuk musim balap 2016 itu tepat waktu. Untungnya situasi membaik di Barcelona, Spanyol.
Perdana di Barcelona
Manor hingga kini masih kekurangan tenaga ahli untuk merampungkan desain MRT05. Kendati begitu tim yang bermarkas di Banbury, Inggris, tersebut tetap mampu mengujicoba kendaraan yang akan diusung musim depan dalam sesi latihan di Circuit de Catalunya, Barcelona.
Desain Anyar
Bahwa Manor mampu mengikuti sesi latihan di Barcelona saja sudah menjadi sinyal positif. MRT05 sendiri adalah desain baru yang sepenuhnya dikembangkan sejak musim lalu. Suspensi belakang dan transmisi misalnya dicomot dari Williams. Namun kekuatan terbesar MRT05 ada di bagian buritan, yakni mesin Mercedes PU106C Hybrid yang pernah dibesut Lewis Hamilton pada musim balap 2014 silam.
Minim Sponsor
Satu hal yang mencolok dari MRT05 adalah minimnya gambar sponsor yang tertera di permukaan mobil. Selain Mercedes yang memasok mesin dan Pertamina yang mengucurkan dana 15 juta Euro buat membeli kursi Rio Haryanto, Manor tidak punya sponsor kakap lain. Meski demikian tim Inggris itu sukses menggaet desainer kawakan asal Ferrari, Nicholas Tombazis dan Pat Fry.
"Mobil paling Agresif"
Untuk musim balap 2016, Rio Haryanto akan membesut kendaraan "paling agresif dan ambisius yang pernah kami kembangkan", tutur Direktur Teknik John McQuilliam kepada Autosport. Secara taktis Rio akan lebih banyak membantu pembalap utama Manor yang berasal dari Jerman.
Pilot Mercedes
Rio bakal ditemani pembalap Jerman, Pascal Wehrlein, yang mendapat kursi sebagai bagian dari kesepakatan penjualan mesin dengan Mecedes. Manor tahun ini mengantongi dana operasional sebesar 85 juta US Dollar, yang terkecil di Formula 1. 50 juta US Dollar diantaranya berupa uang hadiah yang dikumpulkan selama dua tahun terakhir.
Harapan Baru di Australia
Kedua pembalap akan mengawali karir di Formula 1 dengan menjajal sirkuit Melbourne dalam Grand Prix Australia yang akan digelar 20 Maret mendatang. Manor berharap mencetak hasil positif setelah gagal membalap di Australia musim lalu karena telat merampungkan kendaraan.