Fatah Hancurkan Kantor Pemerintahan Palestina
13 Juni 2006Iklan
RAMALLAH: Ratusan petugas keamanan gerakan Fatah, yang setia kepada Presiden Mahmud Abbas, menyerbu kantor-kantor pemerintahan dan parlemen Palestina di Ramallah dan membakarnya. Gerombolan tersebut menghancurkan perabotan dan komputer di kompleks perkantoran pemerintah, serta menembaki kaca-kaca di gedung parlemen. Dengan itu, pasukan keamanan Fatah bereaksi atas aksi baku tembak di Jalur Gaza, yang dipicu oleh anggota milisi Hamas, yang menewaskan sedikitnya dua orang, dan melukai 14 lainnya. Pada saat dilancarkannya penyerbuan, Presiden Abbas sedang melakukan perundingan dengan perwakilan Hamas di Gaza.