1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Bantuan Jerman Untuk Ukraina

29 Desember 2005
https://p.dw.com/p/CMaX

BERLIN:

Pemerintah Jerman memberikan bantuan berikutnya sebesar 12 juta Euro kepada Ukraina untuk menangani dampak dari kecelakaan reaktor atom Cernobyl tahun 1986 lalu. Bantuannya antara lain membangun penutup reruntuhan reaktor dengan beton dan baja, untuk melindungi lingkungan dari radio aktiv. Demikian diungkapkan Menteri Lingkungan Jerman Sigmar Gabriel. Di Cernobyl bulan April tahun 1986 lalu, terjadi kecelakaan atom yang terberat selama ini.