70 Tahun Porsche
Mobil buatan Porsche sudah lama jadi simbol produk bermutu sekaligus prestisius. Sekalipun sempat diterpa bebrbagai isu, Porsche yang sekarang menjadi bagian dari VW tetap membukukan laba.
Model Perdana
8. Juni 1948 model 356 No 1 Roadster mendapat ijin operasi. Inilah mobil pertama yang menyandang nama Porsche. 8 Juni kemudian dirayakan sebagai "hari lahir" mobil Porsche. Model yang satu ini sekarang sudah direparasi dan ada di Porsche Museum di Stuttgart.
Perancang model 356...
...adalah Ferdinand Anton Ernst Porsche, sering dipanggil Ferry. Dia juga yang merancang model legendaris 911. Lebih 50 tahun, Ferry Porsche memimpin perusahaan. Ayahnya Ferdinand Porsche juga merancang mobil, tapi untuk perusahaan VW.
Angka penjualan terus naik
Angka penjualan satu juta mobil dicapai Porsche setelah 50 tahun. Setelah itu, jumlah produksi terus meningkat pesat. Untuk angka penjualan dua juta mobil, Porsche hanya perlu 5 tahun. Tahun 2017 saja, Porsche memproduksi lebih 255.000 mobil. Omsetnya dalam sepuluh tahun terakhir menngkat tiga kali lipat.
Dari Porsche 356 ke Porsche 911
Mobil Porsche 356 ketika itu bertenaga 35 PS, tidak beratap dan tanpa kaca spion di luar. Model penggantinya yang paling terkenal adalah Porsche 911, yang mulai dibuat tahun 1960an sampai sekarang. Desain dasarnya tidak berubah.
SUV jadi penggebrak pasar
Sekalipun model 911 sangat populer - angka penjualan tertinggi sekarang dicapai oleh mdel SUV. Lebih 97 ribu SUV model Macan (foto) dan hampir 64.000 model Cayenne terjual tahun 2017. Model 911 hanya terjual 32.000 eksemplar.
Terlibat skandal diesel
Sebelum masuk ke pasar SUV, Porsche tidak memproduksi mobil dengan bahan bakar diesel. Tapi sejak memproduksi mobil besar ini, Porsche akhirnya terlibat dalam skandal diesel di Jerman, terutama untuk model Macan dan Cayenne. Sampai sekarang, beberapa direkturnya masih berada dalam penyelidikan polisi.
Meraup laba besar
Sekalipun terganjal skandal diesel - Porsche terus mencatat rekor dalam meraup laba. Dengan tingkat keuntungan 17 persen, mobil Porsche termasuk produk yang paling menguntungkan di dunia otomotif.
Membuka pasar baru
Sekalipun sangat sukses, Porsche tidak bisa tinggal diam. Saat ini miliaran euro diinvestasikan di bidang teknologi baru. Pasar masa depan tampaknya akan didominasi mobilitas digital. Di AS sudah ada layanan penyewaan mobil dengan sistem "flat rate". Pelanggan membayar iuran bulanan dan setiap saat bisa memilih model Porsche yang ingin dia gunakan.
Produksi mobil listrik
Menurut rencana, mobil listrik pertama akan diperkenalkan tahun 2019. Porsi menjanjikan daya jangkau 500 kilometer dan pengisian baterai yang cepat. Bekerjasama dengan anak perusahaan VW yang lain, Audi, akan dipasarkan model-model berikutnya. Sampai tahun 2022, Porsche ingin menginvestasikan sekitar 6 miliar euro untuk produksi dan infrastruktur mobil listrik.