5 Pertanyaan Kesehatan Yang Sering Muncul
Mengapa ada lapisan putih pada lidah? Bagaimana cara termudah hentikan mimisan? Itu hanya sebagian contoh pertanyaan yang sering muncul. Simak di sini pertanyaan lainnya, dan cara penanganannya.
Bagaimana Cara Termudah Hentikan Mimisan?
Jika darah tiba-tiba menetes dari hidung, orang biasanya merasa takut. Tapi cara menghentikannya mudah. Tekan cuping hidung dengan jari telunjuk dan jempol selama 3-5 menit. Jika belum berhenti, lakukan lagi sampai darah berhenti menetes. Selain itu kompres hidung dengan handuk kecil yang sudah dibasahkan untuk mengecilkan pembuluh darah dalam hidung.
Mengapa dokter memeriksa lidah?
Jika memeriksa pasien, kadang dokter juga memeriksa lidah pasien. Apa alasannya? Bercak putih bisa diakibatkan virus, bakteri, alergi atau jamur. Bercak itu sendiri bukan sesuatu yang berbahaya, tapi bisa menjadi petunjuk penyakit yang serius, seperti kanker mulut atau lidah. Tubuh yang kekurangan cairan, atau dehidrasi, juga bisa sebabkan bercak putih pada lidah.
Apa Yang Dilakukan Jika Cantengan?
Cantengan (paronychia) adalah infeksi jaringan lunak pada kulit di sekitar kuku jari tangan atau kaki. Infeksi bisa disebabkan bakteri, fungi, atau keduanya. Awalnya bisa luka atau iritasi bahan kimia. Sebaiknya pergi ke dokter. Infeksi ringan bisa diobati dengan antibiotik dan salep antibiotik. Infeksi berat yang sebabkan terlepasnya kuku harus ditangani dengan bedah kecil.
Sakit pada Lengan dan Kaki?
Sakit pada lengan dan kaki bisa disebabkan kurangnya latihan sehingga otot tidak terbiasa untuk digunakan bagi pekerjaan berat. Rasa sakit pada kaki juga bisa karena memakai sepatu berhak tinggi. Tetapi baik sakit pada lengan maupun kaki bisa jadi simtom penyakit lain yang lebih berat, misalnya masalah tulang belakang atau jantung.
Kuku Rapuh?
Nutrisi dan vitamin D berperan untuk jaga kesehatan kuku. Selain itu penggunaan produk kecantikan kuku yang salah juga bisa sebabkan kerapuhan kuku. Jika itu terjadi, minyak almond dan minyak zaitun bisa digunakan untuk kembalikan kesehatan kuku. Jika setelah dilaksanakan enam minggu perawatan tidak menunjukkan hasil, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter.